Manfaat Air Putih
Jangan Lupa Minum Air Putih buat Jaga Kesehatan dan Kebugaran Saat Begadang Nonton Bola
Air Putih
Para penggemar sepak bola saat ini kerap begadang menyaksikan pertandingan kelas dunia. Namun jangan sampai euforia mendukung tim kesayangan justru membuat tubuh kehilangan kebugaran hingga mengganggu kesehatan.
Karena itu, jangan sampai lupa untuk minum air putih selama menyaksikan pertandingan. Selain menjaga kebugaran tubuh, konsumsi air putih yang cukup dapat menghindarkan diri terhadap gangguan kesehatan.
"Selain atlet atau para pemain yang aktif berolahraga, kita juga harus menjaga kebugaran tubuh, termasuk ketika menonton. Apalagi ketiga aktivitas kita akan sampai lewat dini hari," kata Yuna Eka Kristina, Head of Public Relations dan Digital Le Minerale dalam pernyataan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis (24/11/2022).
Yuna menjelaskan, minuman yang dikonsumsi juga harus diperhatikan. Air minum yang berkualitas dan terjamin bersih, sehat, dan segar, sangat tepat dipilih untuk menemani penikmat sepak bola Tanah Air, guna menjaga kebugaran tubuh.
"Rasa segar Le Minerale ini yang kami harap dapat membangkitkan kesegaran dan sekaligus menjaga kebugaran selama menyaksikan euforia skala dunia," katanya.
Yuna juga menyebut, Le Minrael meluncurkan kemasan khusus bernuansa bola selama perhelatan terbesar sepak bola yang berlangsung selama 20 November hingga 18 Desember 2022.
"Kemasan terbatas ini kami luncurkan agar lebih dekat dengan para penggemar sepak bola dan sekaligus sebagai bagian dari kampanye Pilihan Sehat dalam menikmati rangkaian tayangan sepak bola," tambah Yuna.
Editor :Tim NP
Source : IndozoneID